Akhir Duel Sengit, Gregoria Mariska Tunjung Sukses Singkirkan Tunggal Denmark

Akhir Duel Sengit, Gregoria Mariska Tunjung Sukses Singkirkan Tunggal Denmark
Akhir Duel Sengit, Gregoria Mariska Tunjung Sukses Singkirkan Tunggal Denmark. Pada Jumat dini hari 26 Oktober 2018, Tunggal Putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung berhasil melaju ke perempatfinal Prancis Terbuka 2018.
Gregoria Mariska Tunjung sukses menaklukkan lawan asal Denmark, Mia Blichfeldt tiga game, 13-21, 21-14 dan 21-11 dalam duel 55 menit.
Dalam duel yang berlangsung di Stade Pierre de Coubertin itu, Gregoria sempat kesulitan meredam permainan Mia Blichfeldt di game pertama.
Bahkan Gregoria Mariska sempat tertinggal 7-18. Hingga akhirnya Gregoria harus takluk dengan skor telak 13-21 di game pertama.
Duel sengit terjadi di game kedua. Kedua pemain saling berbalas meraih poin. Tetapi Gregoria mampu tampil impresif di akhir game pertama.
Sempat hanya unggul 15-14, Gregoria melesat dan tidak membiarkan sang lawan meraih poin tambahan. Gregoria menang game kedua dengan skor 21-14.
Permainan apik Gregoria berlanjut di game ketiga. Gregoria terus mampu unggul dalam raihan poin dan menutup game ketiga dengan kemenangan 21-11.
Untuk selanjutnya Gregoria akan menghadapi lawan berat di perempatfinal. Dia akan melawan unggulan kedua asal Jepang, Akane Yamaguchi.
Sementara itu, di laga lainnya, ganda putri Indonesia, Ni Ketut Mahadewi Istarani/Rizki Amelia Pradipta gagal lolos ke perempatfinal.
Adapun Istarani/Pradipta dikalahkan ganda putri Bulgaria, Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva dua gama langsung, 17-21, 17-21 di babak kedua.

Comments

Popular posts from this blog

Jika Punya Alergi Kacang, Bolehkah Minum Susu Kedelai?

Ternyata Gantikan Cairan Tubuh Yang Hilang Tidak Cukup Dengan Air Putih

Akhirnya Saudi Akui Pembunuhan Khashoggi Dilakukan Secara Terencana